__temp__ __location__
Semakmur Banner
`
Pemerintah Daerah Didorong Berperan dalam Pembangunan Infrastruktur

Pemerintah Daerah Didorong Berperan dalam Pembangunan Infrastruktur

Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menjadi pembicara dalam Orientasi Kepemimpinan bagi Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Tahun 2025 di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, Kamis (27/02/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Dody mengharapkan kontribusi pemerintah daerah (pemda) dalam pembangunan infrastruktur.

"Saya sangat mengharapkan dukungan para kepala daerah dalam penyelenggaraan infrastruktur Pekerjaan Umum agar manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat," ujarnya, dikutip dari keterangan resmi.

Ada pun anggaran Kementerian PU mengalami rekonstruksi. Awalnya, pagu Kementerian PU untuk Tahun Anggaran (TA) 2025 adalah sebesar Rp 110,95 triliun.

Kemudian pagu tersebut mengalami efisiensi sebesar Rp 81,38 triliun menyusul Instruksi Presiden (Inpres) Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2025.

Dengan adanya efisiensi tersebut, maka total pagu indikatif Kementerian PU menjadi Rp 29,57 triliun.

Selanjutnya, ada rekonstruksi efisiensi anggaran yang membuat pemangkasan pagu indikatif Kementerian PU menjadi lebih kecil, sebesar Rp 60,46 triliun. Sehingga, pagu indikatif Kementerian PU menjadi Rp 50,48 triliun.

"Kami akan membangun dan merehabilitasi irigasi, rawa, serta jaringan irigasi air tanah (JIAT) guna memperkuat ketahanan pangan," kata Dody menjelaskan alokasi anggaran.

Selain itu, anggaran juga akan digunakan untuk preservasi jalan selama 6 bulan pertama tahun 2025 beserta rehabilitasi jembatan.

"Termasuk penggantian jembatan dengan kondisi rusak berat serta pembangunan jembatan gantung dengan skema Multi Years Contract (MYC) lanjutan," ungkap Dody.

Bupati PPU Audiensi dengan Menteri Dikdasmen, Bahas Peningkatan Mutu Pendidikan
Bupati PPU Audiensi dengan Menteri Dikdasmen, Bahas Peningkatan Mutu Pendidikan
Trump Tower Siap Berdiri di Vietnam, Anak-anak Donald Trump Kembangkan Proyek Properti Mewah Bernilai Triliunan
Trump Tower Siap Berdiri di Vietnam, Anak-anak Donald Trump Kembangkan Proyek Properti Mewah Bernilai Triliunan
Admin Madanika
Admin Madanika